header 2

𝘉𝘭𝘰𝘨 𝘪𝘯𝘪 𝘩𝘢𝘯𝘺𝘢 𝘱𝘦𝘯𝘥𝘢𝘱𝘢𝘵 𝘱𝘳𝘪𝘣𝘢𝘥𝘪 𝘶𝘯𝘵𝘶𝘬 𝘮𝘦𝘯𝘥𝘶𝘬𝘶𝘯𝘨 𝘬𝘦𝘮𝘢𝘫𝘶𝘢𝘯 𝘐𝘯𝘥𝘰𝘯𝘦𝘴𝘪𝘢 𝘮𝘦𝘭𝘢𝘭𝘶𝘪 𝘱𝘦𝘯𝘨𝘢𝘥𝘢𝘢𝘯 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘮𝘶𝘥𝘢𝘩 , 𝘦𝘧𝘪𝘴𝘪𝘦𝘯,𝘦𝘧𝘦𝘬𝘵𝘪𝘧,𝘵𝘳𝘢𝘯𝘴𝘱𝘢𝘳𝘢𝘯,𝘣𝘦𝘳𝘴𝘢𝘪𝘯𝘨, 𝘢𝘥𝘪𝘭/𝘵𝘪𝘥𝘢𝘬 𝘥𝘪𝘴𝘬𝘳𝘪𝘮𝘪𝘯𝘢𝘵𝘪𝘧 𝘥𝘢𝘯 𝘢𝘬𝘶𝘯𝘵𝘢𝘣𝘦𝘭.

Sumber dananya terbagi dalam 4 triwulan

Mohon pencerahannya pak, pengadaan ATK senilai Rp. 300 juta yang penyediaan sumber dananya terbagi dalam 4 triwulan, pengadaannya melalui lelang atau pengadaan langsung, atau mungkin bisa melalui swakelola. terima kasih sebelumnya atas penjelasannya.

Mohon penjelasanya, agar saya tidak salah memasukan di RUP.

Ya dilakukan dengan pelelangan.


Dilakukan dengan pelelangan dengan jenis kontrak harga satuan.

Jadi yang diikat adalah harga satuannya, sedangkan volume bersifat masih perkiraan.

Pengiriman barang sesuai diminta dengan batasan dana yang tersedia dan pembayaran sesuai yang diterima. Pembayaran sesuai dengan dana triwulanan yang dimiliki.

Ma'af pak, meskipun item ATKnya belum bisa diketahui rinciannya?

Untuk item-item baru silahkan dilakukan adendum kontrak dan dilakukan negosiasi kewajaran harga.

Post a Comment

2 Comments

  1. Pendapat saya, boleh dilakukan pemaketan berdasarkan triwulan, menjadi 4 paket pengadaan langsung, selama sudah diniatkan dari awal oleh PA Dan dituangkan dalam RUP, Karena PA harus juga menyiapkan sebanyak-banyak paket untuk Usaha mikro Dan kecil, ditambah lagi kebutuhan atk Yang tadi dibutuhkan Sangat banyak itemnya.. Terima kasih

    ReplyDelete
  2. dapat dilakukan melalui pengadaan langsung , mengingat ketersediaan dana masih bersifat asumsi dalam apbd, karena apabila dilakukan pelelalang dan terjadi defisit anggaran siapa yang akan bertanggungjawab terhadap pekerjaan yang telah terealisasi

    ReplyDelete